Pelatihan Round Show Bengkel Kriya Pustaka
Pelatihan Round Show Bengkel Kriya, dilaksanakan pada 4 Juli 2022. Pelatihan ini, bertempat di Mts At-Taqqawa Bandar. Dalam hal ini ada beberapa pihak yang ikut terlibat, seperti komunitas Omah Sinau, siswa- siswi Mts Attaqawa Bandar serta MA YIC Bandar yang di wakilkan oleh beberapa pengurus OSIS. Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Batang, juga ikut terlibat dalam pelatihan ini.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Bp. Satrio Rah Wicaksono, mengatakan bahwa, pelatihan ini dilaksanakan untuk mempersiapkan SDM yang memadai, guna persiapan tenaga kerja industri di kabupaten Batang.
"Pada 5 tahun ke depan, kab. Batang menjadi kawasan industri terpadu. Warga batang juga harus ikut berperan. Jangan sampai hanya menjadi penonton," tuturnya dalam sambutan pembukaan tadi.
Pelatihan ini meliputi tiga materi yaitu Menulis Biografi, Jurnalistik dan Literasi Ekonomi.
Penulis : Lintang Fitriana
Sumber : Omah Media
0 Response to "Pelatihan Round Show Bengkel Kriya Pustaka "
Posting Komentar